Senin, 01 November 2021

about

 Perkembangan teknologi yang semakin pesat memberi dampak pada berbagai aspek kehidupan manusia, salah satunya persaingan dalam dunia bisnis yang menggunakan internet untuk menjalankan aktivitas bisnis sehari-harinya. Dengan internet dapat mempermudah dalam melakukan kegiatan bisnis seperti memasarkan produk, menyampaikan informasi serta berkomunikasi dengan pelanggan. Dengan demikian semakin majunya teknologi dengan penggunaan internet dalam bisnis, maka dituntut pula bagi para pengusaha untuk bisa menyesuaikan diri agar dapat mengikuti persaingan bisnis yang terjadi serta dapat terus meningkatkan penjualan melalui pemanfaatan teknologi yang semakin maju tersebut. Berdasarkan hal tersebut, maka dibuatlah Sistem Informasi Penjualan berbasis situs web  pada Toko Aksesoris serba guna yang sebelumnya belum pernah menggunakan sistem informasi penjualan (masih secara manual) dalam memasarkan produk serta menjalankan aktivitas bisnis penjualan produk di tokonya.  Penjualan berbasis web bertujuan untuk dapat memudahkan bagi pengusaha dalam menjalankan aktivitas bisnisnya seperti pemasaran produk dengan jangkauan yang lebih luas serta meningkatkan penjualan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Proses SDLC blogspot

Blogger merupakan salah satu platform layanan blog yang menerima blog multi-pengguna dengan entri berbeda.Cara untuk membuat blogger sangatl...